ADVERTISEMENT

Pakai Konsep Complete Street, Anies Klaim Penataan Trotoar di Jakarta Bikin Nyaman Pejalan Kaki

Minggu, 23 Januari 2022 13:01 WIB

Share
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan klaim sudah berhasil rapikan 8 stasiun selama pimpin DKI Jakarta selama dirinya memimpin Ibukota. (Foto/tangkapanlayar-youtube@aniesbaswedan)
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan klaim sudah berhasil rapikan 8 stasiun selama pimpin DKI Jakarta selama dirinya memimpin Ibukota. (Foto/tangkapanlayar-youtube@aniesbaswedan)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut, dalam melakukan penataan trotoar dirinya menggunakan konsep complete street, guna memberikan kenyaman bagi pejalan kaki.

Menurutnya, penataan dengan konsep complete street bukan hanya membangun trotoarnya saja, tapi juga menata seluruh aspek yang ada di sekitarnya.

Salah satunya, dengan merapihkan kabel jaringan utilitas yang membentang dan semrawut di atas trotoar.

"Jadi salah satu dari penataan trotoar itu adalah dengan menurunkan jaringan kabel apakah itu kabel listrik, kabel viber optik atau kabel telepon, kabel apapun juga itu diturunkan ke sarana jaringan utilitas terpadu SJUT, di bawah jalan atau di bawah trotoar sehingga di atas tidak ada lagi," terang Anies dikutip dari chanel Youtube prubadinya, Minggu (23/1/2022).

"Nah perhatikan tempat tempat yang sudah kita tata trotoarnya di situ pula tidak ada kabel yang membentang di atas semuanya dipindah ke bawah," sambungnya.

Anies mengklaim, penataan dengan menggukan konsep complete street, saat ini berdampak pada kenaikan jumlah pejalan kaki yang cukup signifikan.

Sebelumnya, Anies membeberkan, selama tiga tahun terakhir telah menata trotoar sepanjang 241 kilometer di seluruh wilayah Ibukota.

"Dan Alhamdulillah sudah terasakan, kita berharap ini nanti bisa lebih luar lagi dan mudah mudah nanti suatu saat seluruh wilayah kota jakarta akan terasa sebagai kawasan yang ramah bagi pejalan kaki," pungkasnya. (yono)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT