Diteriaki Maling, Pengemudi SUV Tewas Dihakimi Massa di Kawasan Industri Pulogadung

Minggu 23 Jan 2022, 12:40 WIB
ilustrasi dikeroyok

ilustrasi dikeroyok

Kapolsek Cakung, Kompol Satria Darma membenarkan adanya perkara itu.  "Ya benar semalam kami mendapat laporan adanya diduga curanmor (pencurian kendaraan bermotor)," kata Satria kepada wartawan, Minggu (23/1/2022). 

Menurut Kompol Satria, Ia mendapat laporan adanya kejadian di lokasi sekira pukul 02.00 WIB dini hari. 

"Dalam pengejaran terduga pelaku memasuki wilayah Cakung dan berhenti di Kawasan Industri Pulogadung, Cakung," ungkap Satria. 

Lanjutnya, terduga pelaku itu meninggal dunia di Jalan Pulo Kambing, Kawasan Industri Pulogadung, Jakarta Timur.

"Terduga tewas kita serahkan oleh pihak Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), untuk mengetahui hasil visumnya,  diduga pelaku satu orang dan meninggal," ungkapnya. (Ardhi) 


 

Berita Terkait

News Update