Kecelakaan Beruntun Terjadi di Bundaran Senayan, Diduga Pengemudi Kurang Hati-hati

Sabtu 22 Jan 2022, 16:26 WIB
Sebuah kecelakaan beruntun telah terjadi, di Bundaran Senayan, pada Sabtu (22/1/2022). (Foto/adji)

Sebuah kecelakaan beruntun telah terjadi, di Bundaran Senayan, pada Sabtu (22/1/2022). (Foto/adji)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Kecelakaan beruntun terjadi di Bundaran Senayan, pada Sabtu (22/1/2022) dini hari. 

Diketahui, sebanyak empat kendaraan dihantam oleh pengemudi mobil Honda Civic di kawasan tersebut.

Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Arga Dirja Putra menjelaskan kronologis kecelakaan ini berawal ketika sebuah mobil Honda Civic berinisial AL melaju dari arah Utara ke Selatan di Jalan Jenderal Sudirman.

Sesaat setelah mobil sampai di Halte Bundaran Senayan, pengemudi tiba-tiba menabrak kendaraan roda dua yang berada di depannya.

"Diduga pengemudi kurang hati-hati dan konsentrasi, lalu menabrak motor di depannya yang dikemudikan oleh ADR dan berbonceng dengan AA," terang Arga, dikutip Poskota.co.id.

Usai menabrak motor, pengemudi mobil Honda Civic kembali melaju dengan kecepatan tinggi, kemudian menyerempet body motor milik RG di traffic light (TL) Bundaran Senayan yang tengah menunggu lampu merah.

"Usai menyerempet, kendaraan terus melaju ke arah Selatan tanpa memperdulikan lampu merah dan saat hendak berbelok namun kurang hati-hati dia kembali menabrak kendaraan Daihatsu Grandmax. Setelah menabrak, kendaraan itu mundur lalu menabrak kendaraan lain yaitu Mitshubishi Mirage," tambah Arga.

Lima kendaraan mengalami kerusakan akibat kecelakaan beruntun ini. Sementara itu, korban berinisial ADR dan AA mengalami luka sehingga langsung dilarikan ke rumah sakit.

IBUKU SEORANG PAHLAWANKU!!

Berdasarkan keterangan Arga, saat ini pengemudi Honda Civic telah diamankan. Pihaknya tengah melakukan pemeriksaan lebih lanjut mengenai kecelakaan beruntun tersebut.

"Sudah kita amankan, masih dalam proses," pungkasnya. (Ibriza Fasti Ifhami)

Berita Terkait
News Update