Gelar Operasi PPKM, Satpol PP Tangsel Dapati Terapis Bugil Bersama Pelanggan

Sabtu 22 Jan 2022, 20:41 WIB
Operasi yang digelar Satpol PP Kota Tangsel, ditemukan terapis bugil. (Foto: Iqbal)

Operasi yang digelar Satpol PP Kota Tangsel, ditemukan terapis bugil. (Foto: Iqbal)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Menggelar operasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang Selatan mendapati terapis bugil bersama pelanggan. Operasi ini digelar di ruko Golden Boulevard, Serpong. 

Kegiatan yang dilakukan pada Jumat (21/1/2022) malam hari ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan Covid-19. Terlebih lagi saat ini terdapat beberapa peningkatan kasus di Kota Tangsel.  

Kepala Seksi (Kasi) Penyelidikan dan Penyidikan Satpol PP Kota Tangsel, Muksin Al Fahri mengaku operasi ini digelar di titik titik khusus. 

"Dalam rangka patroli PPKM, kita patroli beberapa titik tempat usaha, biasanya tempat hiburan, Spa, massage," ungkapnya pada Poskota, Sabtu (22/1/2022). 

Kata dia, pelaku usaha di tempat hiburan malam harus dapat menunjukan kelengkapan dokumen ijin untuk operasi. 

"Itu harus ada ijin dari Dinas Pariwisata. Namun saat kita melakukan pemeriksaan mereka tidak bisa menunjukan surat ijin dari Dinas Pariwisata kita cek ada prokes ga di dalam," ujarnya. 

Namun demikian saat dilakukan pemeriksaan pihaknya mendapati beberapa aturan yang dilanggar dan layanan yang tidak sesuai dengan seharusnya. 

"Namun saat kita melakukan pemeriksaan ada layanan yang tidak sesuai spa dan massage di tempat tersebut yang artinya tidak boleh dilakukan," jelasnya. 

Pihaknya juga mengaku telah mengamankan belasan orang terapis dan beberapa orang pelanggan. 

"Ditemukan ada beberapa alat kontrasepsi yang digunakan dan masih utuh. Kami dapati disana ada 15 terapis dan enam pelanggan," ujarnya.

Bahkan, tambah Muksin, pihaknya juga mendapati terdapat pelanggan dan terapis yang saat itu tidak menggunakan busana alias bugil.

Berita Terkait

News Update