"Setelah Kanit Reskrim datang akhirnya saya diperbolehkan keluar," jelasnya.
Akibat kejadian ini Sulis mengaku telah melaporkan ihwal perkara tersebut ke Mapolres Metro Tangerang.
"Sudah laporan, awalnya ke Polsek tapi diarahkan ke Polres Metro Tangerang," tukasnya.
Sementara itu, pantauan Poskota di kediaman F saat ini tengah sepi seperti biasa. Rumah yang berada di belakang tempat pencucian motor tersebut berada di belakang tempat cucian motor.
Sementara itu saat di konfirmasi F belum mau berbicara banyak ihwal kejadian ini.
"Kami ikuti prosesnya, sedang diurus dengan kuasa hukum saya, nanti ya, terimakasih," singkat F.
Sementara itu Kasi Humas Polres Metro Tangerang Kompol Abdul Rachim saat dikonfirmasi mengaku akan melakukan pengecekan terlebih dahulu. (Kontributor Tangerang/ Muhammad Iqbal)