Gibran dan Kaesang Dilaporkan Terkait Dugaan Korupsi, Nurul Ghufron: KPK Tidak Memandang Anak Siapa dan Bapaknya Siapa

Selasa 11 Jan 2022, 21:25 WIB
Kolase foto Gibran dan Kaesang, dua putera Jokowi yang dilaporkan Ubedilah Badrun. (Sumber: Diolah dari google.)/

Kolase foto Gibran dan Kaesang, dua putera Jokowi yang dilaporkan Ubedilah Badrun. (Sumber: Diolah dari google.)/

Seperti pernah diwartakan sebelumnya, mantan aktivis 98, Ubeidilah Badrun melayangkan laporan kepada KPK dengan mencatutkan dua nama Putra Presiden yakni, Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep terkait dugaan Tindak Pidana Korupsi (TPK) dan atau Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) pada Senin (10/1/2022).

Menurut akademisi UNJ tersebut, Gibran dan Kaesang diduga terlibat Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN) atas relasi bisnis yamg mereka miliki dengan salah satu perusahaan besar berinisial PT SM.

"Kami minta kepada KPK untuk menyelidiki dua Putra Presiden terkait kasus KKN, agar KPK menjadi terang benderang. Dan bila perlu, Presiden juga dipanggil ke sini untuk menjelaskan posisi ini," kata Ubeidilah, Senin (10/1/2022).

Ungkap dia, dugaan KKN yang disebutnya, sangat jelas melibatkan Gibran, Kaesang, dan anak petinggi PT SM dengan melihat adanya suntikan dana penyertaan modal dari perusahaan ventura.

Terlebih, dana yang dikucurkan terjadi sebanyak dua kali dengan jumlah sekitar Rp. 99,3 miliar dalam waktu yang berdekatan.
 

"Setelah dikucurkan dana tersebut, kemudian Gibran dan Kaesang membeli saham di sebuah perusahaan dengan angka yang fantastis, yakni Rp. 92 miliar," terang dia.

"Terang saja, kami heran, bagaimana sesosok anak muda yang baru mendirikan perusahaan bisa dengan mudah mendapatkan penyertaan modal dengan jumlah angka yang demikian besar. Karenanya, kami menduga pemberian modal tersebut diberikan karena keduanya merupakan anak Kepala Negara," sambung Ubeidilah. (CR 10).

Berita Terkait

Hari Ini, Siapa Mau Makan Siapa?

Rabu 12 Jan 2022, 06:30 WIB
undefined

Demi Keselamatan Rakyat

Rabu 12 Jan 2022, 09:45 WIB
undefined
News Update