Kurang tidur dan tidur tidak berkualitas sama-sama bisa jadi penyebab badan mudah lelah.
Masalah tidur ini bisa disebabkan banyak hal. Seperti banyak pikiran, konsumsi kafein berlebihan, jadwal makan malam terlalu dekat dengan waktu tidur, atau terlalu banyak paparan cahaya terang dari gawai sebelum tidur.
Orang dewasa setidaknya butuh tidur selama tujuh jam setiap malam.
Jika, kuantitas tidur tersebut tidak terpenuhi, tubuh memiliki utang tidur.
Akumulasi atau penumpukan utang tidur ini bisa membuat tubuh gampang capek. Dalam jangka panjang, kondisi ini rentan memicu penyakit kronis.
3. Terlalu stres
Tak hanya masalah fisik, stres tinggi dan gangguan kesehatan mental juga bisa membuat tubuh mudah lelah.
Stres dan gangguan kesehatan mental sangat memengaruhi pola tidur. Umumnya, orang yang mengalami tekanan mental menjadi doyan tidur atau susah tidur.
Keduanya sama-sama mengganggu pola tidur normal. Dengan terganggunya pola tidur normal, tak pelak tubuh jadi mudah merasa lelah.
4. Kekurangan cairan
Kekurangan cairan juga bisa memengaruhi kebugaran tubuh. Sejumlah studi menyebutkan, minum cukup cairan penting untuk mempertahankan tingkat energi di dalam tubuh.
Tanpa energi, tubuh jadi tidak bertenaga. Untuk menjaga kecukupan cairan dalam tubuh, konsumsi air putih yang cukup.