Sementara itu, di TKP, Kapolsek Kemayoran, Kompol Ewo Samono mengatakan, korban memang betul WNA asal Arab Saudi, dan menetap di Apartemen TKC sejak 4 tahun lalu.
"Ya, korban atas nama Al Harbi Nizar Ahmed A ditemukan tewas setelah akan mengambil buah yang dititipkannya ke pedagang. Kejadiannya itu sekitar pukul 09.00 WIB. Korban WNA Arab Saudi, usianya sekitar 63 tahun dan tinggal di Apartemen TKC sendirian," kata Ewo.
"Tadi hasil Rapid Test (RT)-Antigen yang dilakukan oleh pihak Puskesmas menunjukkan hasil negatif. Jadi tidak benar korban tewas karena positif Covid-19. Untuk lebih lanjut, korban akan dibawa ke RSCM guna dilakukan proses autopsi," pungkas Ewo. (cr10)