Cegah Kerumunan, Polisi Matikan Lampu dan Tutup Jalan di Kawasan Sentra Primer Barat

Jumat 31 Des 2021, 22:56 WIB
Polisi dan Satpol PP tutup jalan di kawasan sentra prima barat, Jakbar. (foto: hutama prayoga)

Polisi dan Satpol PP tutup jalan di kawasan sentra prima barat, Jakbar. (foto: hutama prayoga)


JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Keramaian warga untuk merayakan malam pergantian Tahun Baru, di Jalan Puri Ayu kawasan Sentra Primer Barat, Jakarta Barat nampak mulai terlihat sejak pukul 21.00 WIB.

Namun, aktivitas tersebut pun langsung dihadang aparat kepolisian untuk mencegah terjadinya penularan Covid-19. Petugas menutup jalan yang ada , dan melakukan penjagaan bersama Satpol PP.

Pantauan Poskota.co.id,  sekira pukul 21:00 WIB, petugas Satpol PP dan kepolisian tengah berjaga di area sekitar lokasi untuk mencegah keramaian.

Beberapa cone juga nampak disiapkan, di lokasi untuk menutup jalan. Lampu di sekitar jalan juga dimatikan guna mencegah keramaian.

Sementara itu, petugas juga berkeliling menggunakan mobil sambil memberikan himbauan untuk tidak berkerumun dan terus memantau situasi di sekitar lokasi.

Menurut petugas yang berjaga, sebelum adanya pandemi Covid-19 kawasan ini memang selalu ramai ketika pergantian tahun tiba.

Namun tidak lama kemudian, kondisi jalan terlihat sepi. Tidak ada masyarakat yang berkurumun, hanya ada petugas yang berjaga.

Sebagaimana diketahui, Polda Metro Jaya menerapkan Car Free Night (CFN) di 11 lokasi pada malam pergantian Tahun Baru. Hal ini untuk mencegah kekrumunan, dan mencegah penyebaran Covid-19. (cr04)

Berita Terkait
News Update