DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Tim Patroli Presisi Polres Metro Depok berhasil meringkus tiga pelaku tawuran di Jalan Masjid, Kampung Lio, Kecamatan Pancoran Mas Kota Depok, Rabu (29/12/2021) dini hari.
Katim Patroli Presisi Polres Metro Depok, IPTU Winam Agus mengatakan tiga remaja diamankan jajarannya setelah ada laporan warga di sekitar Jalan Baru Sejejer Rel Kampung Lio, yang menyebutkan banyak anak-anak nongkrong.
"Tim langsung menuju ke lokasi setelah dicek para remaja sudah pada bubar. Namun saat menyisir Jalan Masjid ada tiga remaja mencurigakan, dan kita periksa ada senjata tajam jenis pedang yang diduga akan digunakan untuk tawuran," ujarnya saat dikonfirmasi Poskota.
Mantan Kapospol Pelni Kelurahan Bhakti Jaya Kecamatan Sukmajaya ini menambahkan, ketiga remaja, satu dainataranya baru lulus SMA ini kemudian dibawa ke Polsek Pancoran Mas.
"Pada waktu dimintai keterangan pelaku alasan membawa senjata tajam lantaran pernah dikalahkan dalam permainan futsal. Sehingga ingin melakukan balas dendam dengan menyerang balik, " tutupnya. (Angga)
Teks Foto:
Briptu Lungit mengamankan tiga remaja dengan dua senjata tajam jenis pedang dibawa diserahkan ke Polsek Pancoran Mas. (Angga)