Kapolsek Kalideres, AKP Hasoloan Simanjuntak Rangkul 4 Pilar Dalam Menciptakan Ketertiban Masyarakat

Senin 27 Des 2021, 11:52 WIB
Kapolsek Kalideres AKP Hasoloan Situmorang. (foto: poskota/ pandi)

Kapolsek Kalideres AKP Hasoloan Situmorang. (foto: poskota/ pandi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menjadi Kapolsek merupakan sebuah tantangan bagi AKP Hasoloan Situmorang. Sejak ditunjuk menjadi Kapolsek Kalideres pada 22 Juni 2021, Hasoloan telah dihadapkan dengan situasi Pandemi Covid-19.

Meski begitu, hal tersebut tidak menyurutkan semangatnya untuk tetap menjadi pemimpin yang bijaksana dan bisa menghadapi rintangan dan tujuan untuk terciptanya ketentraman.

"Awal tantangan yang kita hadapi adalah mengenai Covid-19 dan tingkat vaksinasi warga di Kecamatan Kalideres yang harus di pacu supaya presentase lebih tinggi," ujarnya kepada Poskota, Senin (27/12/2021).

Karena itu, Hasoloan bersama empat pilar Kecamatan Kalideres berupaya merangkul warga agar tetap mematuhi protokol kesehatan ditengah Pandemi Covid-19.

Selain itu, pihaknya bersama empat pilar Kecamatan Kalideres juga berupaya meraNgkul warga agar mau divaksin. Berbagai upaya tentunya dilakukan agar warganya mau divaksin.

"Kami 4 Pilar TNI, Polri, Kecamatan kemudian Dinas Kesehatan, dalam penanganan Covid-19 melaksanakan kegiatan vaksinasi secara kolaboratif. Bahkan kami punya prorgam bulan Juli melaksanakan vaksinasi Door to Door," jelasnya.

Meski tak mudah merangkul warga untuk melakukan vaksinasi, namun Hasoloan mengaku dia tidak cukup menemui kendala yang rumit. Hal itu dikarenakan anggota Polsek Kalideres bisa bekerjasama dengan baik.

Selain itu, lanjut Hasoloan, pihaknya juga merasa terbantu dengan adanya berbagai pihak yang mau ikut campur dalam penanganan Covid-19 di wilayah hukum Polsek Kalideres.

"Seluruh anggota Polsek Kalideres bisa melaksanakan perintah pimpinan dengan baik. Kemudian juga dibantu Stakeholder atau pemangku kepentingan di wilayah masing-masimg khsusunya di 5 Kelurahan," tutur Hasoloan.

Menciptakan Ketertiban Masyarakat

Menjadi Kapolsek Kalideres tentu bukan jabatan yang sembarang. Hasoloan bahkan telah menyiapkan beberapa rencana kedepan agar di wilayah hukum Polsek Kalideres, bisa tercipta situasi yang aman, tentram dan kondusif.

Berita Terkait
News Update