Tina Toon Rayakan Natal Secara Virtual, Berharap Kasus Covid-19 Segera Melandai

Minggu 26 Des 2021, 23:23 WIB
Tina Toon. (dokumen pribadi)

Tina Toon. (dokumen pribadi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyanyi sekaligus anggota DPRD DKI Jakarta, Tina Toon baru saja merayakan Natal 2021 dengan tidak menggelar open house lantaran masih adanya pandemi Covid-19.

"Natal tahun ini memang masih di rumah saja ya karena masih ada Covid-19, terlebih kan masih ada oma atau lansia gitu ya, jadi ibadah diadakan di rumah secara virtual," tutur Tina Toon, Minggu (26/12/2021).

Tina juga tidak mempersiapkan secara khusus terkait perayaan natalnya.

"Agak takut saja ya kalau mesti belanja semisal keluar rumah, jadi ya dibawa enjoy aja," paparnya.

Artis berdarah Tionghoa ini berharap Natal dan Tahun Baru 2022 virus Covid-19 segera hilang dari Indonesia.

Tina Toon. (dokumen pribadi)

"Semoga tahun depan bisa new normal, kasus virus Corona bisa landai, jadi Nataru (Natal dan Tahun Baru) bisa tetap patuhi prokes dan tetap kondusif. Resolusi saya untuk tahun depan semoga bisa lebih baik lagi untuk warga Jakarta dan untuk pribadi yang penting sehat," tandas Tina Toon. (*/mia)

Berita Terkait
News Update