Catat Ya! Dishub DKI Rekayasa Lalu Lintas, Pengendara Dihimbau Hindari Jalan Lenteng Agung Jakarta Selatan

Jumat 24 Des 2021, 13:30 WIB
Pemetaan rekayasa lalu lintas di Jalan Lenteng Agung. (Ist)

Pemetaan rekayasa lalu lintas di Jalan Lenteng Agung. (Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, melakukan rekayasa lalu lintas di Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan dengan adanya pembangunan Stasiun Tanjung Barat.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengungkapkan, lokasi pekerjaan Stasiun Tanjung Barat yang berlokasi di Jalan Lenteng Agung sisi timur tepatnya berada di jalur cepat.

Dikatakannya, selama pekerjaan berlangsung akan terjadi penyempitan 1 lajur lalu lintas di jalur cepat dari arah Jakarta menuju Depok.

"Untuk mengurangi kepadatan lalu lintas di jalur cepat akan dilakukan pembukaan median cepat lambat di Jalan Lenteng Agung untuk mengakomodir lalu lintas dari jalur cepat menuju jalur lambat," ujar Syafrin dalam keterangannya, Jumat (24/12/2021).

Syafrin mengimbau, kepada pengguna jalan agar menghindari ruas jalan tersebut dan dapat menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan.

Adapun waktu pengerjaan Stasiun Tanjung Barat meliputi pemasangan pagar area kerja sepanjang 180 meter akan dimulai tanggal 29 Desember sampai dengan 31 Desember 2021.

Sedangkan pelaksanaan pekerjaan akan mulai tanggal 1 Januari dan ditargetkan rampung pada 31 Agustus 2022. 

Jenis pekerjaan adalah konstruksi Stasiun Tanjung Barat yang terdiri dari storage baja, pabrikasi baja dan pondasi. (yono)
 

Berita Terkait

News Update