Miris! Curi Uang Kotak Amal Mesjid Buat Belajar Daring Sang Anak, Pria Ini Janji Kembalikan Dalam Setahun

Kamis 23 Des 2021, 06:09 WIB
curi uang kotak amal Masjid buat belajar daring sang anak pria ini janji kembalikan dalam setahun. (Foto/freepik)

curi uang kotak amal Masjid buat belajar daring sang anak pria ini janji kembalikan dalam setahun. (Foto/freepik)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Beredar di media sosial seorang curi uang kotak amal Masjid buat belajar daring sang anak, pria ini janji kembalikan dalam setahun.

Aksi video rekamam CCTV pencurian yang beredar tersebut terjadi di salah satu masjid di Jepara, Jawa Tengah dan tengah menjadi sorotan di media sosial.

Pria tersebut melancarkan aksinya sekitar pukul 02.00 WIB disaat banyak orang sedang tertidur lelap. Aksi nekatnya tersebut dilakukan pada Kamis, (16/12/21).

Dari rekaman CCTV tersebut terlihat seorang pria menggunakan baju gelap dengan mengendarai motor bebeknya berhenti tepat di depan pelataran masjid.

Lalu pria tersebut langsung berjalan ke arah kotak amal, karena saat itu kondisi masjid sangat sepi.

Pria yang mengenakan masker tersebut langsung mengais uang didalam kotak amal dan dimasukan kedalam kain berwarna hitam miliknya.

Sebelum meninggalkan TKP, ia menaruh secarik kertas yang berisi pesan bahwa ia terpaksa mencuri demi anaknya yang membutuhkan HP untuk belajar daring.

Kertas tersebut ditemukan warga pada keesokan harinya.

“Dalam jangka setahun uang di dalam kotak ini akan aku kembalikan pada intinya anak saya butuh HP buat sekolah dan sekali saya minta maaf, maklum saya tidak bekerja. Sekedar mengingatkan, lain kali kotaknya dibawa masuk kedalam,” tulis pria tersebut.

Viralnya video tersebut menarik banyak perhatian warganet.

“Ngambil tapi ngasi saran juga? Hmm ga di benarkan juga ya pa atas yg bapa lakukan, semoga bapa nya sehat terus agar bisa mengembalikan uang nya.. & meminta maaf secara langsung ke pihak masjid nya.. jgn lewat surat ya pa..” tulis @holisikonic.

Lihat juga video “Poskota Terkini: Sarang Narkoba Kampung Bahari Digerebek, Polisi Ciduk 27 Orang”. (youtube/poskota tv)

Berita Terkait

News Update