Pertama di Dunia, Peugeot e-EXPERT Hydrogen, Mobil Komersial Dengan Hydrogen Fuel Cell yang Bakalan Diproduksi Secara Masal

Senin 20 Des 2021, 05:33 WIB
Peugeot e-EXPERT Hydrogen, mobil komersial dengan Hydrogen Fuel Cell yang bakalan diproduksi secara masal. (Foto/peugeot)

Peugeot e-EXPERT Hydrogen, mobil komersial dengan Hydrogen Fuel Cell yang bakalan diproduksi secara masal. (Foto/peugeot)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -  Peugeot  e-EXPERT Hydrogen, mobil komersial dengan Hydrogen Fuel Cell yang bakalan diproduksi secara masal.

Keberhasilan ini menjadi sebuah catatan sejarah bagi pabrikan asal Perancis ini dan menjadikan  Peugeot sebagai pabrikan otomotif pertama di dunia yang menawarkan kendaraan komersil berteknologi Hydrogen Fuel Cell.

“Dengan kehadiran e-EXPERT Hydrogen membuat Peugeot menjadi pemimpin dalam mengimplementasi kendaraan masa depan yang bebas emisi,” papar Linda Jackson selaku CEO Peugeot.

“Teknologi elektrifikasi hidrogen ini memungkinkan kendaraan komersil digunakan secara terus menerus dengan jaraj tempuh hingga jarak ratusan kilometer tanpa harus berhenti untuk mengisi ulang daya baterai,” tambah Linda.

Mobil komersil dengan teknologi masa depan ini meletakan seluruh sistem hidrogennya pada kompartmen mesin dan pada bagian dasar mobil sehingga menghasilkan ruang mobil yang sangat luas tanpa kompromi. 

Dengan demikian titik pusat berat atau central gravity juga yang menjadi berada pada bagian dasar yang memberikan kestabilan, kemanan  dan kelincahan dalam berkendara.

 

Seluruh sistem hidrogen ditempatkan pada kompartmen mesin dan pada bagian lantai mobil. (Foto/peugeot)

Pelanggan pertama yang akan menggunakan Peugeot e-Expert  Hydrogen ini adalah Watea yang merupakan salah satu anak perusahaan Michelin yang berdedikasi pada solusi mobilitas ramah lingkungan. 

Rencanya Watea akan mendapatkan Peugeot e-Expert  Hydrog sebelum akhir tahun 2021. 
Peugeot e-EXPERT Hydrogen ini merupakan simbol dari strategi Peugeot yaitu “Power of Choice”.  

Dengan kehadiran Peugeot e-EXPERT Hydrogen menambahkan pilihan bagi para pelanggannya untuk memiliki kendaraan sesuai dengan kebutuhan mereka.

Lihat juga video “Sesalkan Pernyataan Gubernur Banten, Buruh: WH Pikun”. (youtube/poskota tv)

Mobil ini pertama di produksi di wilayah Prancis (Nord, Hauts de France) dan akan melanjutkan produksi pada wilayah Jerman (Russelsheim), dimana pada wilayah tersebut terdapat lini produksi dari Stellantis yang didedikasikan untuk memproduksi kendaraan berteknologi Hidrogen.

Pada wilayah Eropa sendiri, teknologi hydrogen menjadi salah satu pilar besar dalam transisi perubahan energi untuk masa depan bumi yang lebih baik dan bebas dari polusi. 
 

Berita Terkait

News Update