Pernah Alami Henti Jantung, Inter Milan Putuskan Kontrak Christian Eriksen

Sabtu 18 Des 2021, 10:03 WIB
Christian Eriksen. (Foto: instagram Chriseriksen8)

Christian Eriksen. (Foto: instagram Chriseriksen8)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Inter Milan telah mengumumkan pemutusan kontrak pemainnya Christian Eriksen.

Hal ini dilakukan karena Christian Eriksen sebelumnya mengalami henti jantung di tengah-tengah laga Denmark kontra Finlandia, pada ajang Piala Eropa 2020, 12 Juni 2021 lalu.

Karena itu, gelandang serang Timnas Denmark itu dipastikan tak bisa bermain di Serie A Liga Italia.

Tindakan tim medis yang cepat dan tepat berhasil menyelamatkan nyawa Eriksen. Kondisinya pun saat ini sudah membaik.

Eriksen sempat menjalani operasi untuk pemasangan alat bantu jantung defibrilator kardioverter implan atau implantable cardioverter defibrillator (ICD).

Fungsi ICD  yaitu, untuk membantu penderita jantung dalam mencegah kematian mendadak karena detak jantung abnormal yang parah.

Namun sayang, penggunaan alat tersebut dalam tubuh Eriksen, membuat dirinya tak lolos syarat untuk dapat bermain di Serie A bersama Inter Milan.

Menurut Sky Sport Italia, Eriksen baru bisa tampil lagi untuk Nerazzurri jika ICD dicopot dari tubuhnya, tentu dengan pertimbangan keamanan kondisi sang pemain jika tanpa alat itu.

Namun nyatanya, Eriksen harus menggunakan alat tersebut untuk menopang kesehatannya.

Berdasarkan pertimbangan tersebut, Inter Milan pun secara resmi mencapai kata sepakat dengan eks pemain Ajax dan Tottenham itu pisah jalan meski masih memiliki kontrak hingga Juni 2024 mendatang.

Kabar pemutusan kontrak tersebut, diumumkan melalui situs resmi klub, pada Jumat (17/12). 

Berita Terkait

News Update