BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Seorang perempuan berusia 22 tahun menjadi korban Kawanan begal motor yang terjadi di wilayah Jatikramat ,Gang KH Moch Seman 1 RT 06 RW 01, Jatiasih, Bekasi, pada Selasa (14/12/2021) dini hari.
Korban diketahui bernama Elinda Rahmadani (22) mengendarai motor Honda Vario biru (B 4095 KVR) miliknya, sementara kejadian saat itu diungkapkannya, sekitar pukul 01.30 WIB dini hari, ketika ia ingin pulang kerumahnya dari rumah mertuanya yang berada di Jatibening, Jatiasih.
"Jadi setengah 2 malam saya dari rumah mertua saya. Nah kebetulan saat itu saya mau pulang ke rumah di Jati kramat, nah rumah mertua saya ini di Jati bening jalan Ratna," ujar Elinda Rahmadani (22) kepada wartawan, Jumat (17/12/2021) sore.
Saat ditengah perjalanan, Elinda sempat mampir membeli makan sebelum sampai rumahnya, yang diketahui rumah mertua dan rumahnya tidak terlalu jauh.
Menurut Elinda, sepanjang perjalanannya tidak merasa ada yang mengikuti, namun tak berselang lama, terdengar suara Motor, dan memepetnya hingga kedua pelaku begal berusaha mencabut kunci motornya.
"Sepanjang perjalanan itu sebenarnya saya ngerasa ga ada yang ngikutin, tapi tak jauh dari rumah saya. Tiba-tiba ada suara motor. Saya di pepet, jadi pelaku ini mau ambil kunci motor saya," sambungnya.
Saat dipepet oleh kedua pelaku begal yang dikatakannya memakai motor Honda Vario berwarna putih, Elinda berusaha melawan Karena hendak merebut kunci, namun salah satu pelaku mengancamnya dengan sebilah celurit.
"Itu ada dua orang boncengan satu orang, Nah dia itu pakai motor vario lis putih, Tapi ga full putih, (begal itu) Bilang, "lu turun ga" kata pelaku gitu , Kalo ga turun gue bacok lu," keluh Elinda.
Situasi semakin mencengkam, Elinda semakin terdesak.
Sesaat pula salah satu begal menodong celurit kearahnya.
Karena tidak ingin celaka, Elinda melepaskan motornya, dan para begal langsung merebut motornya