Menahan Imbang Vietnam, Shin Tae-yong Sebut Pentingnya Mentalitas Kuat

Rabu 15 Des 2021, 22:33 WIB
Indonesia menahan imbang Vietnam 0-0 pada fase grup B Piala AFF 2020. (affsuzukicup)

Indonesia menahan imbang Vietnam 0-0 pada fase grup B Piala AFF 2020. (affsuzukicup)

POSKOTA.CO.ID - Timnas Indonesia bermain imbang melawan Vietnam pada laga lanjutan fase Grup B Piala AFF 2020 di Bishan Stadium, Singapura, Rabu (15/12/2021).

Hasil imbang tersebut merupakan hadiah kerja keras Skuad Garuda untuk fokus dan disiplin Indonesia, dan tetap menambah poin untuk berkesempatan lolos ke semi final.

“Sebelum datang ke pertandingan, saya mengatakan kepada para pemain bahwa kami tidak boleh kalah dan persyaratan minimum adalah mendapatkan satu poin,” ujar Shit Tae-yong, pelatih timnas Indonesia setelah laga usai.

“Vietnam adalah tim yang bagus dan kami mungkin tidak sebagus mereka, dari segi performa, dulu tapi saya mengatakan kepada tim pentingnya memiliki mentalitas yang kuat jadi saya puas dengan hasil imbang ini,” jelasnya.

Sementara itu di kubu Vietnam, Hasil itu membuat skuad Golden Star ini berada di urutan kedua klasemen Grup B, karena kalah perolehan gol dari Indonesia meskipun sama-sama meraih 7 poin.

Sang pelatih Vietnam, Park Hang-seo mengungkapkan hasil tersebut di luar kendalinya, meskpin anak asuhnya menguasai lapangan di sepanjang pertandingan.

“Kami tidak perlu khawatir tentang Indonesia atau apa yang mungkin mereka lakukan ketika mereka bermain melawan Malaysia, kami hanya bisa fokus pada tim kami dan kami akan melakukan semua yang kami bisa untuk memenangkan pertandingan terakhir kami,” ungap pelatih asal Korea Selatan ini.

“Malam ini, kami melakukannya dengan baik dan jika kami bisa mencetak gol, itu akan bagus tetapi tidak mencetak gol tidak memiliki efek yang besar,” pungkasnya.

Laga terakhir Veitnam akan bertemu dangan Kamboja yang peluang untuk menang cukup besar pada Minggu (19/12/2021).

Sementara itu Indonesia akan menghadapi Malaysia dan harus butuh minimal bermain imbang untuk bisa lolos ke semi final Piala AFF 2020. (muhamad ichsan)

Berita Terkait

News Update