Anies Sebut Kebutuhan Air Bersih dan Listrik di Kepulauan Seribu Sudah Terpenuhi

Selasa 14 Des 2021, 10:28 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (ist)

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, menyebut, kebutuhan air bersih dan listrik di Kabupaten Kepulauan Seribu sudah terpenuhi dengan baik.

Anies mengatakan, hingga tahun 2018 masyarakat di Kepulauan Seribu masih mengandalkan Blackish water reverse osmosis (BWRO) semacam payau yang tak memenuhi standar air minum.

Namun kata Anies, saat ini kebutuhan air bersih di 11 pulau berpenduduk telah terpenuhi berkat adanya Sea water reverse osmosis (SWRO) yaitu alat penyulingan air yang diantarkan langsung ke rumah warga melalui pipa.

"Jadi mereka tidak perlu menyiapkan menggukan ember yang dibawa. Lalu harganya itu, Rp1050 per meter kubik, dan kami Pemprov DKI mengalokasikan subsidi kira-kira 23.000 per meter kubik," ungkapnya dalam video yang diunggah di chanel Youtube pribadinya, dikutip Selasa (14/12/2021).

Anies juga memastikan, listrik sudah menerangi seluruh pulau permukiman di Kepulauan Seribu selama 24 jam melalui instalasi kabel bawah laut.

"Jadi sampai dengan tahun 2018, listrik belum menerangi semua pulau berpenduduk selama 24 jam. Masih mengandalkan genset, sekarang alhamdulillah listrik sudah menerangi pulau berpenduduk selama 24 jam," ucap Anies.

Dengan adanya fasilitas air bersih dan listrik, produktivitas masyarakat akan meningkat. Dengan begitu kata Anies, perekonomian masyarakat di Kepulauan Seribu dapat terangkat. (yono)

Berita Terkait

News Update