“Untuk menangkal hoaks, kami tidak henti melakukan edukasi dalam berbagai kesempatan,” urai Joko. Masyarakat terus diberi pencerahan tentang pentingnya vaksinasi untuk memutus mata rantai Covid-19.
Pendapat yang sama juga dilontarkan Kanit Binmas, AKP Sibuea. “Kami unsur tiga pilar, rutin melakukan patroli prokes (protokol kesehatan), juga mengedukasi masyarakat serta melakukan imbauan-imbauan supaya masyarakat tidak ragu untuk vaksinasi.
Di akhir acara, Camat berpesan kepada warga yang belum vaksin untuk segera ikut vaksinasi di gerai-gerai vaksinasi serta tetap mematuhi protokol kesehatan. (irda)