Waduk Grogol Sering Dimanfaatkan Pengusaha Ikan untuk Cari Umpan

Jumat 10 Des 2021, 22:25 WIB
Waduk Grogol yang terletak di Tanjung Duren, Jakarta Barat. (Foto/Poskota.co.id/Cr04)

Waduk Grogol yang terletak di Tanjung Duren, Jakarta Barat. (Foto/Poskota.co.id/Cr04)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Waduk Tomang yang terletak di Tanjung Duren, Jakarta Barat  menjadi waduk pengendali banjir untuk masyarakat sekitar.

Wahyu, selaku Penanggung Jawab Pompa Tomang Barat mengatakan untuk menjaga kebersihan, Waduk Tomang rutin dibersihkan oleh para petugas.

"Setiap hari dibersihkan sampahnya. Kalau kita rutinitas sedot air itu setiap hari juga," kata Wahyu, Kamis (9/12/2021).

Pantauan Pos Kota, Kamis (9/12/2021) siang WIB, kondisi kebersihan Waduk Tomang memang terjaga.

Saat itu, terlihat juga petugas terkait yang nampak sedang bahu membahu membersihkan waduk.

Selain menjadi pengendali banjir di sekitar wilayah, Waduk Tomang ternyata memiliki manfaat lain.

Wahyu mengatakan, waduk dengan luas enam hektar tersebut kerap dijadikan tempat memancing bagi warga yang menjalankan usaha ikan cupang maupun ikan hias.

Dikatakan Wahyu, orang dari penjuru daerah sering kali datang untuk memancing hewan bernama kutu air.

"Manfaatnya untuk mancing, orang cari kutu air buat usaha ikan cupang dan ikan hias," ungkap Wahyu.

Selain itu, orang yang juga merasakan manfaat adanya Waduk Tomang adalah Heni (41), yang berjualan minuman dan makanan di sekitaran waduk.

Heni yang membuka warungnya dari pagi hingga malam mengatakan, usahanya itu selalu dikunjungi oleh orang yang sedang memancing di Waduk Grogol.

Berita Terkait
News Update