Ribut Soal Bonus Tim Piala Thomas Indonesia Akhirnya Menemui Titik Terang

Selasa 07 Des 2021, 20:54 WIB
Presiden Jokowi bertemu dengan para pebulutangkis Indonesia yang bertanding di Thomas Cup, Kamis (02/11/2021), di The Westin Resort, BICC, Bali. (BPMI Setpres)

Presiden Jokowi bertemu dengan para pebulutangkis Indonesia yang bertanding di Thomas Cup, Kamis (02/11/2021), di The Westin Resort, BICC, Bali. (BPMI Setpres)

Sementara itu Menpora Zainudin Amali mengaku juga sudah menpersiapkan bonus untuk para atlet di tim Piala Thomas.

Menpora juga menjelaskan alasan kenapa persoalan bonus Piala Thomas ini menjadi polemik karena pemberian bonus untuk kejuaraan single event seperti Piala Thomas sebetulnya tidak diatur secara jelas dalam undang-undang atau peraturan Menteri.

Berbeda dengan multievent seperti SEA Games, Asian Games, hingga Olimpiade yang pengaturan soal bonusnya sudah jelas.

”Jadi, kami putuskan, tim Piala Thomas kami berikan bonus,” ujar Menpora Amali saat mengumumkan pemberian bonus secara virtual, Sabtu (4/12/2021).

Menurut Menpora bonus tersebut akan diberikan pada Rabu besok (8/12/2021), bersamaan dengan pemberian Satya Lencana Olahraga kepada lima orang yang dinilai telah berjasa besar terhadap olahraga Indonesia.

Namun, Zainudin enggan menyebutkan besaran bonus yang diberikan pemerintah kepada tim Piala Thomas.

”Jumlah bonusnya akan diumumkan pada saat penyerahan. Bonus akan diberikan kepada federasi, yaitu PBSI, kemudian PBSI yang menyerahkan kepada atlet dan pelatih. Sebab, PBSI yang tahu tim yang bertanding,” pungkasnya. (muhamad ichsan)

Berita Terkait

News Update