Catat! Jadwal Kereta Api Jarak Jauh yang Beroperasi dari Area Daop 1 Jakarta pada Desember 2021

Senin 06 Des 2021, 10:11 WIB
Ilustrasi Penumpang ingin menaiki Kereta Api Jarak Jauh, Senin (6/12/2021) [dok.ist]

Ilustrasi Penumpang ingin menaiki Kereta Api Jarak Jauh, Senin (6/12/2021) [dok.ist]

- KA Bengawan Relasi Pasarsenen-Purwosari

- KA Serayu Relasi Pasarsenen-Purwokerto

- KA Airlangga Relasi Pasarsenen-Surabaya Turi

- KA Bogowonto Relasi Pasarsenen-Lempuyangan

- KA Gajahwong Relasi Pasarsenen-Lempuyangan

Stasiun Jakarta Kota:

- KA Kutojaya Utara Relasi Jakarta Kota-Pasarsenen-Kutoarjo

Lihat juga video "Headline Harian Poskota Edisi Senin 6 Desember 2021". (youtube/poskota tv)

Saat ini terdapat sejumlah persyaratan untuk naik KA Jarak Jauh di masa pandemi Covid-19 yang diberlakukan, antara lain :

1. Vaksin minimal dosis pertama, dengan pengecualian anak usia di bawah 12 tahun belum diwajibkan namun pada saat keberangkatan wajib didampingi orang tua/ keluarga dengan satu kartu keluarga yang sama. Bagi pelanggan dengan kondisi kesehatan khusus atau penyakit komorbid yang menyebabkan tidak dapat menerima vaksin, wajib melampirkan surat keterangan dokter dari rumah sakit pemerintah yang menyatakan bahwa yang bersangkutan belum dan/atau tidak dapat mengikuti vaksinasi Covid-19.

2. Menunjukkan surat keterangan hasil negatif tes Antigen maksimal 1x24 jam sebelum jadwal keberangkatan. KAI Daop 1 menyediakan 5 stasiun yang melayani Rapid Test Antigen seharga Rp45.000 yaitu Stasiun Gambir, Pasarsenen, Bekasi, Karawang dan Cikampek.

3. Pelanggan harus dalam kondisi sehat (tidak menderita flu, pilek, batuk, hilang daya penciuman, diare, dan demam), dan suhu badan tidak lebih dari 37,3 derajat celsius.

4. Pemesanan tiket kereta api harus memasukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada kolom nomor identitas. Penggunaan NIK ini berlaku bagi pelanggan dewasa ataupun anak-anak untuk memvalidasi status vaksinasi dan pemeriksaan Covid-19 calon pelanggan. Hal tersebut dikarenakan, KAI telah mengintegrasikan aplikasi PeduliLindungi dengan sistem boarding KAI

Berita Terkait
News Update