Sehingga pada perjalanannya Kormi Kota Bogor bisa melaksanakan kegiatan-kegiatan yang tentu saja dengan semangat terus mengajak masyarakat berolahraga dan menjaga tradisi olahraga tradisional.
"Dan satu lagi yang tadi baru saya sampaikan ini cita-cita saya sejak beberapa bulan yang lalu bahwa kami ingin membangun sebuah taman yang dinamakan taman olahraga rekreasi Kormi Kota Bogor. Dengan taman itu Kormi bisa lebih mensosialisasikan kepada masyarakat," paparnya.
Sementara, Ketua Kormi Jawa Barat, Denda Alamsyah mengatakan, kepengurusan Kormi Kota Bogor ini merupakan periode pertama, karena sebelumnya cikal bakal Kormi adalah dari Formi.
"Kita tidak dituntut medali tetapi dituntut untuk membugarkan seluruh masyarakat dari anak-anak hingga para orangtua. Kormi merupakan organisasi mandatarus dari Undang-Undang yang memiliki kekuatan massa dan menjadi mitra straregis pemerintah," katanya.
Denda berharap, Kormi Kota Bogor, di bawah kepemimpinan Kang ZM yang merupakan tokoh Kota Bogor serta pengurusnya yang memiliki banyak anak muda, didukung stake holder yang ada.
"Bukan hanya nama Kormi yang berkibar, tetapi pesan utamanya harus memugarkan seluruh masyarakat Indonesia," pungkasnya. (kontributor bogor/billy adhiyaksa)