6 Kg Sabu Direbus di Wajan Lalu Dipendam ke Dalam Lubang  di Tanah di Halaman BNPP Banten

Kamis 02 Des 2021, 20:16 WIB
Kepala BNNP Banten Brigjen Pol Hendri Marpaung saat memasukkan sabu ke dalam air mendidih. (ist)

Kepala BNNP Banten Brigjen Pol Hendri Marpaung saat memasukkan sabu ke dalam air mendidih. (ist)

Dalam penggeledahan, lanjut Hendri, pihaknya menemukan 2 box besi diantara mesin mobil dan radiator yang sudah dimodifikasi. Saat kedua kotak besi itu dibuka di dalamnya masing-masing berisi 3 bungkus sabu yang dikemas dengan bungkusan teh hijau.

"Tersangka S yang merupakan kurir langsung diamankan ke kantor BNNP untuk dilakukan pemeriksaan. Diketahui sabu seberat lebih dari 6 kg ini akan dikirim ke Jawa Timur. Tersangka mengaku mendapat upah Rp40 juta perkilogram, namun baru menerima Rp10 juta," terang Hendri Marpaung.

Jenderal polisi bintang satu ini membeberkan, bahwa kendaraan sedang Vios berisi sabu tersebut dikirim oleh perusahaan jasa pengiriman kendaraan di Belawan, Sumatera Utara ke Tangerang Banten.

Modus operandinya, mengirimkan kendaraan yang sudah dimodifikasi untuk memuat sabu. Kendaraan oleh pihak pengirim kemudian dikirim ke Sepatan, Tangerang melalui Pelabuhan Patiban di Kabupaten Subang, Jawa Barat. 

"Nah dari Subang, oleh perusahaan jasa pengiriman, kendaraan kemudian diantarkan kepada pemilik di Sepatan sesuai manifest. Setelah kendaraan diserahkan langsung kami tangkap," jelasnya. (*)

Berita Terkait

News Update