Saat di pertengahan pos satu atau dua, Lala sempat beristirahat di masjid.
Ketika sampai di masjid, Lala sempat dikira kesurupan oleh pihak Menwa.
Menurut Delvinalis, Lala sempat istirahat di mobil ambulans.
"Saat kejadian sempat dibawa ke Masjid untuk diobati. Sampai disana, ada jeda waktu. Tidak lama kemudian korban kejang-kejang. Mungkin mereka panik, akhirnya dibawa ke rumah sakit, dan sampai sekitar pukul lima atau enam, keterangan dokter penyebab kematian akibat Elektrokardiogram (EKG) denyut jantung, dan kondisi pernapasan Lala,” tambahnya.
"Dari keluarga menolak korban untuk di otopsi, " ungkapnya
Sementara itu ketika Poskota mencoba konfirmasi Wakil Rektor 2 UPNVJ, Dr. Ria masih belum membalas What Apps maupun telepon.
"Bentar ya," ucapnya singkat dalam pesan WA kepada Poskota, Selasa (30/11/2021) sore. (angga)