Sempat terjadi aksi kejar-kejaran karena pihak mobil box tersebut berusaha kabur.
"Tapi si sopir bilang kami yg salah.. Krn dia sudah masuk duluan, terjadi perdebatan kecil sampai akhirnya saya bilang utk selesaikan saja di kepolisian," ungkapnya.
Beruntung Kalina beserta asisten berhasil membawa supir mobil box tersebut ke kantor polisi.
Lihat juga video “Ribuan Buruh Kepung Disnaker Kota Tangerang Tuntut Kenaikan UMK 400 Ribu Rupiah”. (youtube/poskota tv)
Saat diperiksa, si penabrak Kalina keceplosan mengaku tak melihat mobil Kalina saat belok.
Kalina bersyukur hanya mobilnya yang hancur akibat kejadian tersebut.
Sementara dia beserta timnya di mobil selamat.
"Sampai saat ini saya masih minta pertanggung jawaban atas kejadian yg menimpa saya, Alhamdulillah yg hancur hanya mobil saya, tapi tidak kami yg ada di dalam mobil," syukur Kalina. (cr07)