Jadwal Tanding Manchster City Padat, Peb Guardiola: Pemain Tidak Punya Waktu Untuk Beristirahat

Minggu 28 Nov 2021, 04:22 WIB
Dengan jadwal tanding Manchster City padat, Peb Guardiola mengatakan pemain tidak punya waktu untuk beristirahat. (Foto/twitter@ladob_deportes)

Dengan jadwal tanding Manchster City padat, Peb Guardiola mengatakan pemain tidak punya waktu untuk beristirahat. (Foto/twitter@ladob_deportes)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola menegaskan kembali bahwa kalender sepak bola minggu ini terlalu padat, karena para pemainnya akan menghadapi pertandingan setiap tiga hari.

Dengan jadwal tanding Manchster City padat, Peb Guardiola mengatakan pemain tidak punya waktu untuk beristirahat.

Pada jadwal minggu ini Manchester City akan menjamu West Ham United di Stadion Etihad pada Minggu sore (28/11), sebelum City bertandang ke Aston Villa pada Rabu sore (1/12), kemudian melakukan perjalanan tandang lagi ke Watford pada Sabtu (4/12) berikutnya.

"Dengan kalender gila ini, para pemain tidak punya waktu untuk beristirahat yang cukup," ujar Guardiola seperti dikutip Poskota.co.id dari Marca.

Guardiola menambahkan, tim Inggris mencapai final Eropa, mereka memiliki dua atau tiga minggu, kembali lagi, dan kemudian Community Shield.

Kita tidak dapat membayangkan betapa sulitnya bagi para pemain setiap tiga hari. Ini sangat memaksaan pemain.

Terkadang kita membantu tim dengan pekerjaan bertahan dan selangkah demi selangkah untuk kembali.

Ketika satu pemain tidak bermain bagus, saya tidak meragukan kemampuan mereka.

"Lakukan yang terbaik, berlahan dan langkah demi langkah kita akan kembali,” jelasnya.

Terlepas dari kekhawatiran itu, Guardiola senang dengan awal musim yang dibuat oleh timnya, yaitu Manchester City, dengan  lolos ke 16 besar Liga Champions, dan dalam perburuan gelar Liga Premier.

“Kami sangat senang dan senang berada di babak 16 besar Liga Champions dan pada bagian musim ini tidak jauh dari puncak Liga Premier,” ungkap Guardiola.

Lihat juga video “Pemuda Bergolok Gagalkan Pencurian Sepeda Motor”. (youtube/poskota tv)

News Update