JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Anggiat Pasaribu yang mengaku 'anak jenderal' akhirnya meminta maaf kepada Arteria Dahlan, dan ibundanya Wasniar Dahlan.
Anggiat mengaku khilaf dan bersalah sudah memaki-maki ibu Arteria Dahlan di Bandara Soekarno Hatta, beberapa waktu lalu.
Menyikapi hal tersebut, Arteria Dahlan lantas menghukum Anggiat untuk menyayikan lagu Hymne Guru.
"Hukumannya nyanyi. Ayo cepet nyanyi, nyanyi hymne guru," kata Arteria Dahlan, Kamis (25/11/2021).
Hal itu dilakukan Arteria, pasalnya beberapa waktu lalu masyarakat Indonesia tengah merayakan Hari Guru Nasional. Selain itu, ibunda dari Arteria Dahlan dahulu juga merupakan seorang guru.
Tidak hanya meminta Anggiat Pasaribu, Arteria juga mengajak seluruh pihak yang hadir juga sama-sama ikut bernyanyi.
Setelah saling lapor ke polisi, akhirnya Anggiat Pasaribu menemui Arteria Dahlan dan ibundanya bernama Wasniar Wahab di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (25/11/2021).
Akhir dari cekcok di bandara, Anggiat pun langsung mencium tangan Arteria dan ibundanya. Kemudian, wanita itu pun langsung memeluk ibunda dari Arteria dan nampak raut wajah penyesalan dari mukan Anggiat.
Wasniar pun telah memaaafkan Angggiat. Bahkan, dirinya mengaku sejak awal sudah tak mempermasalahkan perilaku Anggiat yang dinilai masih berapi-api akibat gejolak kawula muda.
"Sejak awal kami itu sudah memaafkan, cuma kami heran kok masih dilaporkan? Ibu memang agak galau dengan peristiwa itu," kata Wasniar di kawasan parlemen.
Wasniar mengaku sudah sering meladeni tingkah laku anak muda seperti Anggiat, sehingga saat itu dirinya sejak awal tak ingin mempermasalahkan peristiwa tersebut
"Jadi, Ibu sudah memaafkan, cuma peristiwa kemarin itu memang untuk ibu berat sekali, sangat mengagetkan, cukup menakutkan. Karena mungkin ibu seorang guru, menghadapi anak yang bermacam-macam tapi belum pernah yang seperti ini," ujarnya. (cr09)