"Ya nama tokoh sinetron di televisi itu, karena saya lihat karakter tokoh Aldebaran ini keren abis, cool, tajir melintir, tegas dan yang pasti tampan. Tapi Allah SWT belum berikan saya anak laki-laki ya tidak masalah," tambahnya.
Diketahui, Vico komedian asal kota ukir Jepara ini memang lama tak muncul di layar kaca namun job manggung masih bisa didapatkan walau tak seramai dulu.
Dari penelusuran, Vico Bean berencana akan ada event di Kairo Mesir awal Maret 2022.
Seperti kita ketahui pandemi Covid-19 selama dua tahun ini melanda Indonesia dan khususnya dunia hiburan yang tidak bisa lagi mengadakan event apapun.
Dalam kondisi pandemi ini komedian Vico Bean dikabarkan beralih profesi jadi seorang wartawan di salah satu media online di Jepara bahkan kabarnya mendirikan perusahaan media sendiri InilahBean dan Mediakoran yang sesuai dengan nama populernya Vico Bean.
Walaupun masih ada tawaran syuting namun Vico sendiri belum siap untuk ke Jakarta karena masih di sibukkan dengan profesi barunya itu.
"Bismillah, dengan lahirnya putri tercinta saya yang bisa membuat saya lebih semangat lagi kedepannya serta menjaga keluarga kecil saya, untuk aktif ke dunia akting pelan-pelan saya akan bangkit lagi," tandasnya. (*/mia)