Gokil! Liverpool Gasak Arsenal 4-0, Jurgen Klopp Beberkan Kunci Sukses The Reds

Minggu 21 Nov 2021, 08:52 WIB
Jurgen Klopp, pelatih Liverpool. (foto: Twitter/LFC)

Jurgen Klopp, pelatih Liverpool. (foto: Twitter/LFC)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Jurgen Klopp mengungkapkan kegembiraannya usai Liverpool mengandaskan perlawanan Arsenal di pekan ke-12 Liga Inggris.

Bermain di Stadion Anfield, Minggu (21/11/2021) dini hari WIB, The Reds sukses menghajar Arsenal dengan skor telak 4-0.

Empat gol Liverpool dilesakan oleh Sadis Mane (39'), Diogo Jota (52'), Mohamed Salah (73'), dan Takumi Minamino (77').

Berkat kemenangan ini, Klopp pun mengapresiasi para pemainnya. Dia mengaku Liverpool berhasil mengendalikan permainan dengan baik di laga kali ini.

“Kami mengendalikan permainan dengan cara yang baik dan memainkan hal-hal menarik di saat yang tepat. Itu adalah campuran dari kinerja yang matang dan menarik." katanya dikutip dari SkySports.

Pelatih asal Jerman itu kemudian membeberkan kunci sukses Liverpool menekuk Arsenal dengan skor yang telak.

Klopp menilai tim asuhannya mampu menjaga para pemain Arsenal sejauh mungkin dari gawang yang dijaga oleh Alisson Becker.

“Dalam pertandingan seperti ini, penting bagi Anda untuk menjaga lawan sejauh mungkin dari gawang Anda dan menjadi penentu di area lain," ungkap Klopp.

"Mereka penuh percaya diri. Kami menemukan jalan kembali dalam permainan dan itu adalah kinerja yang luar biasa." tambah dia.

Sementara itu pelatih Arsenal, Mikel Arteta angkat bicara setelah timnya ditaklukkan oleh Liverpool.

Arteta menilai pasukannya bermain cukup baik di laga ini, terutama saat babak pertama. Namun semua itu berubah saat Liverpool mencetak gol pertamanya.

Berita Terkait
News Update