Puslabfor Mabes Polri Datangi Lokasi Gedung SMAN 96 Jakarta yang Roboh Untuk Lakukan Pemeriksaan Barang Bukti

Kamis 18 Nov 2021, 14:59 WIB
Puslabfor Polri mendatangi lokasi SMa Negeri 96 Jakarta yang roboh. (Foto: cr01)

Puslabfor Polri mendatangi lokasi SMa Negeri 96 Jakarta yang roboh. (Foto: cr01)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri mendatangi lokasi gedung SMAN 96 Jakarta yang roboh di Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (18/11/2021).

Kedatangan mereka diketahui untuk melakukan pemeriksaan barang bukti usai insiden robohnya bangunan berlantai 4 tersebut.

Pantauan Poskota di lokasi, mobil dari jajaran Puslabfor Mabes Polri datang sekitar pukul 11.15 WIB. Satu per satu anggota yang berada di dalam mobil turun secara bergantian.

Terhitung, ada sekitar enam personel yang datang ke lokasi. Mereka membawa sejumlah peralatan untuk mengidentifikasi puing-puing bekas reruntuhan bangunan tersebut.

Vc

Tampak pula sejumlah awak media dan warga berada di luar area proyek. Sementara itu, di area dalam proyek, terdapat sebuah mobil mitshubisi triton yang disiapkan untuk mengangkat puing-puing kayu dan beton yang hancur.

Tampak dari luar, garis polisi masih terbentang pafa bangunan yang roboh. Puing-puing bangunan tersebut roboh dari lantai 4 hingga ke bawah.

Sebelumnya, polisi periksa tujuh saksi terkait robohnya bangunan sekolah SMA Negeri 96 yang sedang dalam proses renovasi total hingga menimpa empat orang pekerja bangunan.

Kanit Kriminal Khusus Polres Metro Jakarta Barat AKP Fahmi Fiandry mengatakan pihaknya telah melakukan pemeriksaan saksi-saksi terkait.

"Kami sudah melakukan pemeriksaan saksi terkaitnya laka kerjanya, bangunan robohnya. Hari inu Labfor turun mau cek bangunan," ujarnya dikonfirmasi Kamis (18/11/2021).

Sementara korban luka ringan yang tertimpa retuntuhan bangunan belum dilakukan pemeriksaan oleh penyidik.

Berita Terkait

News Update