7 Orang Saksi Diperiksa Terkait Robohnya Bangunan Sekolah di Jakarta Barat

Kamis 18 Nov 2021, 12:01 WIB
Lokasi bangunan sekolah SMA Negeri 96 Jakarta yang roboh. (foto: poskota/ Cr01)

Lokasi bangunan sekolah SMA Negeri 96 Jakarta yang roboh. (foto: poskota/ Cr01)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polisi memeriksa tujuh saksi terkait robohnya bangunan sekolah SMA Negeri 96 yang sedang dalam proses renovasi total hingga menimpa empat orang pekerja bangunan.

Kanit Kriminal Khusus Polres Metro Jakarta Barat AKP Fahmi Fiandry mengatakan, pihaknya telah melakukan pemeriksaan saksi-saksi terkait.

"Kami sudah melakukan pemeriksaan saksi terkaitnya laka kerjanya, bangunan robohnya. Hari inu Labfor turun mau cek bangunan," ujarnya dikonfirmasi Kamis (18/11/2021).

Sementara korban luka ringan yang tertimpa retuntuhan bangunan belum dilakukan pemeriksaan oleh penyidik.

Sebab polisi memberikan waktu kepada korban luka ringan untuk melakukan pemulihan.

"Korban belum dilakukan pemeriksaan karena masih proses pemulihan," jelasnya.

Fahmi menjelaskan, untuk tindakn pidana korupsi pada proses renovasi bangunan tersebut, pihaknya belum melakukan penyelidikan.

Polisi masih mengumpulkan bahan keterangan (Pulbaket) terkait robohnya bangunan.

"Tipikor belum kami lakukan lidik karena masih pengumpulan bahan keterangan," jelss Fahmi.

Sebelumnya diketahui, gedung sekolah SMA Negeri 96 Jakarta yang sedang dalam proses renovasi total roboh dan menimpa sejumlah pekerja bangunan.

Saksi mata di sekitar lokasi, Anisa mengatakan kejadian sekitar pukul setengah 2 siang. Saat itu dia mendengar suara gaduh.

Berita Terkait
News Update