Carla Yules Siap Menang di Ajang Bergengsi Miss World 2021

Jumat 12 Nov 2021, 22:59 WIB
Carla Yules. (ist)

Carla Yules. (ist)

Carla mempunyai hobi memasak yang menghantarkannya kuliah di Australia, bahkan semasa menjadi mahasiswi pada tahun 2016, Carla terlibat dalam kegiatan sosial dengan menjadi relawan juru masak di sebuah tempat penampungan tunawisma di Melbourne, Australia.

Sebelum menyandang gelar Miss Indonesia 2020, Carla merupakan Miss Sulawesi Selatan 2020.

Dalam ajang Miss World, Indonesia selama 6 tahun terakhir selalu masuk dalam 10 besar kontes Beauty With A Purpose.

Bahkan, Indonesia sempat menjadi pemenang kontes Beauty With A Purpose selama 3 tahun berturut-turut yang diraih dari tahun 2015-2017.

Hal ini menunjukan bahwa kontes Beauty With A Purpose adalah kekuatan terbesar Indonesia sebagai salah satu negara peserta Miss World.

Salah satu prestasi terbaik Indonesia di ajang Miss World adalah berhasil meraih Runner-up 2 Miss World melalui Maria Harfanti (2015) dan Natasha Manuella Halim (2016). (*/mia)

News Update