JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi meluncurkan All New Avanza sebagai model global secara virtual, Rabu, 10 November 2021.
MPV baru dari Toyota ini hadir dengan tagline Build for Greater Inspiration, yang memberikan mobilitas nyaman dan aman untuk keluarga.
“Sebagai model global yang dikembangkan di Indonesia, Avanza telah menjadi brand penting bagi Toyota Global dan Toyota Indonesia,” ujar Susuma Matsuda, selaku Regional Operating Officer (ROO), Asia Region, Toyota Motor Corporation, dalam sambutannya.
“Avanza mencerminkan komitmen dan upaya kuat Toyota dalam menghadirkan ever-better car yang tidak hanya dapat memenuhi kebutuhan mobilitas di Indonesia, tetapi juga dijual di banyak negara secara global,” tambahnya.
“Kami bersyukur Avanza telah diterima secara luas tidak hanya oleh masyarakat Indonesia, tetapi juga oleh banyak orang di seluruh dunia, sehingga menjadi salah satu brand Toyota yang paling populer di Indonesia dan Asia Pasifik,” ungkapnya.
Saat ini, perjalanan Avanza di Tanah Air sudah selama 18 tahun dan menjadi bagian dari 1,8 juta keluarga Indonesia dan diekspor lebih dari 460.000 unit.
Henry Tanoto, selaku Vice President Director PT TAM sangat mengapresiasi pencapaian tersebut.
“Terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kami sampaikan kepada seluruh pelanggan atas kepercayaan yang telah diberikan sehingga Avanza dapat tumbuh dan berkembang berdampingan dengan masyarakat Indonesia,” kata Hendry.
“Hari ini kami memperkenalkan All New Avanza untuk memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat modern terhadap ever-better car yang dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi seluruh anggota keluarga saat bermobilitas. Kami harap kehadiran All New Avanza dapat menjadi wujud nyata komitmen kami untuk menghadirkan Mobility Happiness for All, bagi seluruh masyarakat Indonesia,” jelasnya.
Sebagai model yang serba baru, All New Avanza bertransformasi dengan Platform Full Engine- Front Wheel Drive (FF) yang benar-benar baru.
Platform FF dikombinasikan dengan New Comfortable Suspension dengan mengoptimalkan geometri suspensi depan dan belakang serta karakteristik kecepatan spring rate dan damper memungkinkan Insinyur Toyota memiliki ruang untuk menciptakan mobil baru yang ditujukan untuk kenyamanan.