Bertho Darmo Poedjo Asmanto Terpilih Jadi Ketua Umum Perdana Alumni HI FISIP UI

Senin 08 Nov 2021, 16:45 WIB
Bertho Darmo Poedjo Asmanto. (ist)

Bertho Darmo Poedjo Asmanto. (ist)

Dia pernah sebagai Direktur Properti, Resort, Retail & Tirta di PT Pembangunan Jaya Ancol, Tbk, dan Direktur Umum & Keuangan di PAM Jaya. 

Bertho juga pernah dipercaya sebagai Direktur Umum di Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno yang mempersiapkan komplek olahraga kebanggaan bangsa itu menyambut Asian Games 2018.

Dia berhasil merevitalisasi Human Capital di GBK, menata dan memfungsikan kembali pedestrian sepanjang Jl Asia Afrika dan Jalan Gerbang Pemuda Senayan Jakarta yang selama puluhan tahun dikuasai para pedagang tanaman, serta bersama-sama mengubah sistem perparkiran GBK sehingga bebas dari premanisme seperti sekarang ini. 

Kini Bertho adalah salah satu owner, sekaligus Direktur Operasional di PT Enerflow Engineering Indonesia, perusahaan swasta pengelolaan limbah cair dan pemegang hak paten atas Portable Oil Trap, Micro Portable Oil Trap dan Mini Turbo Incenerator penghancur limbah B3.

Sementara Arif Mujahidin yang dipercaya menjadi Ketua Dewan Penasihat ILUNI HI UI adalah Corporate Communications Director Danone Indonesia yang kerap masuk jajaran figur humas papan atas Indonesia. 

Sebelumnya, Alumni HI UI Angkatan 1985 ini juga pernah bekerja di Coca-Cola Indonesia, serta menjadi wartawan di beberapa media. (bu)

Berita Terkait
News Update