Mengembirakan, Terdampak Covid-19, 31 PKL Terima Bantuan Tunai Rp1,2 Juta 

Minggu 31 Okt 2021, 02:43 WIB
Terdampak Covid-19, 31 PKL terima bantuan tunai Rp1,2 juta yang ikut dikawal oleh Bripka Dolfi, Bhabinkamtibmas Desa Ciakar, Polsek Panongan. (Foto/bripkadolfi)

Terdampak Covid-19, 31 PKL terima bantuan tunai Rp1,2 juta yang ikut dikawal oleh Bripka Dolfi, Bhabinkamtibmas Desa Ciakar, Polsek Panongan. (Foto/bripkadolfi)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 31 Pedagang Kaki Lima (PKL) di Desa Ciakar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang mendapat Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima dan Warung (BTPKLW).

Terdampak Covid-19, 31 PKL terima bantuan tunai Rp1,2 juta.

Kapolresta Tangerang Kombes Wahyu Sri Bintoro mengatakan, bantuan tersebut diberikan kepada masyarakat yang belum pernah mendapatkan bantuan lain dari pemerintah.

"Bantuan uang tunai ini merupakan bantuan dari pemerintah pusat yang diamanahkan kepada jajaran TNI-Polri untuk membantu teknis penyaluran," kata Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro, Sabtu (30/10).

Bantuan ini, lanjutnya, dibagian dengan tujuan meringkan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19. 

Apa lagi, banyak masyarakat yang merasakan dampak pandemi Covid-19, khususnya para pedagang kaki lima.

"BTPKLW diberikan dengan tujuan meringankan beban para pedagang kaki lima dan pemilik warung di tengah pandemi Covid-19. Apalagi, mereka terdampak perekonomiannya saat diterapkan PPKM darurat," ungkapnya.

Wahyu menjelaskan, bantuan ini adalah salah satu program pemerintah pusat untuk terdampak Covid-19, 31 PKL terima bantuan tunai Rp1,2 juta.

Tonton juga video "Menteti BUMN Erick Tohir Sambangi Korban Kebakaran di Baduy". (youtube/poskota tv)

Dimana, calon penerima bantuan akan didata terlebih dahulu, kemudian akan di seleksi oleh tim yang menanganinya.

"Ini adalah salah satu program pemerintah pusat untuk membantu para pedagang kaki lima dan pemilik warung terdampak masa pandemi. Masing-masing mendapat bantuan tunai sebesar Rp1,2 juta," jelasnya. (veronica prasetio)


 

Berita Terkait
News Update