Transjakarta Kembali Alami Kecelakaan, Tabrak Separator di Jalan Sultan Iskandar Muda

Jumat 29 Okt 2021, 15:20 WIB
Separator jalur Transjakarta di jalan Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.(Foto/adji)

Separator jalur Transjakarta di jalan Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.(Foto/adji)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Belum lama kejadian yang mengejutkan terjadinya tabrakan Bustransjakarta, kembali angkutan massal DKI Jakarta ini mengalami kecelakaan.

Bus Transjakarta dengan plat nomer B 7719 TGB, tabrak separator busway yang berada di jalan Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat (29/10/2021).

Kecelakaan tunggal tersebut terjadi sekitar pukul 07:17 pagi, dimana bus tersebut menabrak pembatas beton jalur busway.

Akibat tabrakan ini seperator pembatas terlempar ke jalur dan sempat menganggu kelancaran lalu lintas pengendara lainya.

Kanit Laka Lantas Polres Jakarta Selatan AKP Suharno mengatakan, kecelakaan tersebut tidak menimbulkan jiwa maupun penumpang.

“Infonya bus way (Bus Transjakarta) menabrak separator busway langsung diderek petugas busway. Korban jiwa nihil,” kata AKP Suharno.

Usai kejadian tersebut lalu lintas sempat tersendat warga yang melihat insiden kecelakaaan tunggal.

Tonton juga video "Headline Harian Poskota Edisi Jumat 29 Oktober 2021". (youtube/poskota tv)

Beberapa hari sebelumnya Transjakarta juga mengalami kecelakaan yang memakan dua korban jiwa dan 15 mengalami luka di depan halte Transjakarta MT Haryono.

Kecelakaan bermula saat sebuah bus Transjakarta menurunkan penumpang di Halte Cawang Ciliwung tengah berhenti sejenak.

Kemudian datang Transjakarta lainya dan menabrak dari belakang kendaraan yang sedang berhenti di halte tersebut. (adji)

Berita Terkait

Jalan Kaliabang Tengah Bekasi Rusak

Senin 01 Nov 2021, 07:22 WIB
undefined

News Update