Jika sering menahan lapar akan memunculkan penyakit asam lambung.
Secara ilmiah, saat tubuh kita tidak mendapatkan asupan makanan, maka produksi asam lambung memang tak terhambat, tetapi produksi asam yang tidak disertai makanan kemudian justru secara perlahan membakar lapisan perut.
Yang akan mengakibatkan timbulnya rasa nyeri yang disebut maag.
Kualitas Kerja Otak Menurun
Dengan kekurangan sumber nutrisi dari makanan juga bisa menurunkan kualitas daya kerja pada otak.
Sehingga, fokus dan daya tangkap jadi tidak berjalan dengan baik.
Munculnya Sembelit
Penyakit sembelit bisa saja terjadi jika terus-terusan menahan lapar dalam waktu yang lama, kemudian saat tiba waktunya makan kamu tidak mengunyahnya dengan baik karena terburu-buru.
Masuknya volume makanan yang besar kedalam tubuh akan cenderung lebih sulit dicerna oleh enzim dalam sistem pencernaan, sehingga bisa membusuk dan inilah yang memicu penyakit sembelit.
Jika kebiasaan menahan lapar sering dilakukan setiap hari kamu bisa terkena penyakit yang lebih serius.
Maka dari itu, sempatkanlah sedikit waktu untuk kamu istirahat dan makan agar tidak terkena efek buruk di atas. (Chindy Nathania)