LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Wilayah Kabupaten Lebak diguyur hujan selama satu hari ini telah membuat akses Jalan Situ Cijoro, Desa Rangksbitung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak-Banten, amblas Kamis (28/10/2021).
Hampir setengah badan jalan pun amblas hingga ke bibir sungai, yang menyebabkan akses jalan tersebut kini tidak bisa lagi dilalui oleh kendaraan roda empat.
Aldin Firdaus, warga sekitar mengatakan, jalan tersebut amblas karena disebabkan oleh derasnya luapan air sungai yang melewati jembatan dan menghantam badan jalan.
"Kejadiannya tadi menjelang Magrib, jadi jalan amblas karena kondisi bangunan jembatan yang cukup lama, sehingga membuat kontruksi bangunan tidak kuat menahan terjangan air dan akhirnya jalan amblas," katanya saat dihubungi.
Saat ini bagi masyarakat yang akan melewati jalan tersebut dialihkan dan jalan ditutup untuk sementara mengingat jalan tersebur kini berbahaya untuk dilalaui.
"Jadi jalan ditutup, bagi warga masyarakat Kampung Sabagi yang hendak lewat sini, dialihkan sementara jalanya ke Kampung Cantihan," kata Aldin.
Dirinya sendiri khawatir, jika hujan terus mengguyur wilayahnya maka, amblasnya akses jalan akan makin parah.
Bahkan, hingga memakan semua badan jalan.
"Jadi masyarakat juga yang akan lewat sini, opsinya harus menggunakan jembatan manual, jadi seperti itu," pungkasnya. (kontributor banten/yusuf permana)