Untuk itu Man City diprediksi bakal tampil ngotot di laga melawan West Ham meski diperkirakan mereka akan menurunkan beberapa pemain mudanya.
“Piala Liga adalah turnamen di negara ini dan kami telah melakukannya dengan cukup baik," ujar Guardiola.
“Kami memenangkannya untuk keempat kalinya berturut-turut dan kami masih di sana." tambahnya.
Kendati begitu, Guardiola sadar kini pasukannya menghadapi West Ham, tim yang sedang dalam performa apik di beberapa pertandingan terakhir.
Jika melihat statistik pertemuan kedua tim, Man City memang lebih dinggulkan dari West Ham. Dalam lima pertandingan terakhir, The Citizens meraih empat kemenangan dan satu laga berakhir imbang.
Prediksi susunan formasi kedua tim:
Manchester City (4-3-3): Steffen; Egan-Riley, Burns, Dias, Wilson-Esbrand; De Bruyne, Lavia, Foden; Mahrez, F. Torres, Sterling
West Ham United (4-2-3-1): Fabianski; Johnson, Zouma, Ogbonna, Cresswell; Soucek, Rice; Bowen, Benrahma, Fornals; Antonio
(Cr04)