5 Rekomendasi Tempat Wisata untuk Kaum Low Budget, Wajib Masuk Daftar Kunjungan Kamu!

Selasa 26 Okt 2021, 13:48 WIB
Jakarta Mangrove bisa jadi pilihan berwisata di akhir pekan. (foto: Jakartamangrove.id)

Jakarta Mangrove bisa jadi pilihan berwisata di akhir pekan. (foto: Jakartamangrove.id)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Di tengah kesibukan yang padat, liburan adalah salah satu cara paling ampuh untuk melepas penat. Wisata yang  bagus dan dapat memanjakan mata tentunya akan menjadi incaran para
wisatawan.

Namun bagaimana jika budget hanya pas-pasan tetapi ingin liburan? Nah ini dia solusinya, 5 rekomendasi tempat liburan yang murah.

  • Mandalawangi

Mandalawangi bsia jadi salah satu pilihan destinasi wisata. (foto: Mandalawangi)

Mandalawangi adalah sebuah bumi perkemahan yang berada di kawasan Wisata Cibodas. Walau namanya perkemahan, namun tidak diharuskan untuk berkemah, sekedar rekreasi pun diperbolehkan. Harga tiket masuk akan dipungut biaya sebesar Rp18.500 saja.

  • Pantai Anyer

Wisata Anter bisa jadi satu pilihan rekomendasi tempat wisata. (foto/instagram/@wisataanyer)

Anyer merupakan wisata tepi laut yang terletak di sisi timur provinsi Banten. Pasir yang bersih dengan panorama laut menjadi daya tariknya. Harga tiket masuk per orangnya hanya Rp 10.000 saja loh, murah banget kan.

  • Taman Wisata Alam Mangrove

Hutan Mangrove merupakan ekosistem lahan basah yang didominasi oleh pepohonan mangrove, yang berada di wilayah TWA Angke Kapuk yang merupakan bagian dari kawasan hutan Angke Kapuk.

Jakarta Mangrove bisa jadi pilihan berwisata di akhir pekan. (foto: Jakartamangrove.id)

Tipe ekosistem yang menjadi habitat berbagai jenis burung air ini adalah ekosistem mangrove. Harga tiket masuknya mulai dari Rp 15.000- Rp 35.000 saja loh.

  • Curug Bidadari

Curug Bidadari adalah sebuah objek wisata yang berada di kawasan Sentul Paradise Park, yang berlokasi di kota Bogor dengan akses mudah dari Jakarta.

Curug Bidadari bisa jadi pilihan berwisata bersama keluarga. (foto/instagram/@curugbidadarisentul)

Air terjun Bidadari menawarkan keindahan alami air terjun di daerah perbukitan yang asri. Untuk harga tiket masuk terbilang murah loh, hanya dengan Rp. 25.000, kalian sudah bisa menikmati keindahan alam dari curug bidadari ini.

  • Little Venice

Little Venice Puncak sangat cocok untuk berswisata karena sangat Instagramable. (foto/instagram/@littlevenice_puncak)

Objek wisata ini merupakan tempat dimana suasana seperti venesia di italia yang berada di Cianjur, Bogor. Dengan ciri khas kota ditepi sungai yang menjadi daya tarik tempat ini. Harga tiket masuknya mulai Rp 60.000-an saja.

Berita Terkait

News Update