PERNIKAHAN merupakan frase penting dalam kehidupan seseorang. Berbagai upaya dilakukan untuk menyiapkan pesta pernikahan agar sesempurna mungkin, sesuai dengan yang diimpikan.
Di bulan maulid seperti sekarang ini, biasanya banyak masyarakat yang menggelar pesta pernikahan, dan sudah pasti semua orang menginginkan momen pernikahan yang special dan enggak biasa saja.
Untuk mendapatkan momen special dalam pernikahan, tentu dibutuhkan perencanaan yang matang.
Berikut sejumlah tips yang bisa dilakukan untuk menyiapkan rencana pernikahan:
1. Menentukan Tanggal Baik.
Bagi sebagian besar masyarakat Indonesia, tanggal baik masih menjadi perhitungan bagi keluarga yang akan menikahkan anaknya. Tak jarang tanggal baik dihitung dari hari lahir kedua calon mempelai.
Biar gak salah, obrolkan masalah tanggal resepsi dengan keluarga besar kedua belah pihak. Bagi masyarakat yang tinggal di kota, hari Sabtu dan Minggu biasanya menjadi pilihan, tinggal disesuaikan tanggalnya.
Namun ada masyarakat dari daerah tertentu seperti Jawa, menetapkan tanggal pernikahan menggunakan primbon dengan menghitung hari dan tanggal kelahiran.
Tapi sebaiknya, penentuan tanggal resepsi sebaiknya juga mempertimbangkan kemudahan para tamu untuk hadir pada tanggal tersebut.
Jika tanggal sudah ditentukan, jangan sampai berubah lagi, karena berpengaruh banget pada jadwal booking tempat, catering dan segala persiapan pernikahan nantinya.
2. Masa Persiapan 6 Bulan