Cetak 281 Ribu Wirausaha Baru, Anies: Pandemi, Kesempatan Bagi UMKM Restart

Senin 25 Okt 2021, 10:56 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat menghadiri malam puncak pelaksanaan Jakpreuner 2021. (foto: ist) 

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat menghadiri malam puncak pelaksanaan Jakpreuner 2021. (foto: ist) 

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri langsung puncak pelaksanaan rangkaian Jakpreuner Fest 2021, yang diselenggarakan di Museum Bank Mandiri, Jakarta Barat, Minggu (24/10/2021) malam.

Kegiatan yang diikuti dengan pemberian penghargaan Jakpreuner of the Year itu, juga dihadiri oleh Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki dan jajaran kolabolator Jakpreuner DKI Jakarta.

Dalam sambutannya, Gubernur Anies menjelaskan, terkait tantangan UMKM di tengah pandemi. 

Menurutnya, pandemi menjadi kesempatan bagi pelaku UMKM untuk memulai kembali, sehingga memerlukan pembentukan ekosistem yang sehat dan pembinaan yang baik.

“Pandemi ini tak ada yang menduga, tetapi ini menjadi sebuah kesempatan bagi kita untuk me-restart, mulai dari awal," ucapnya.

Maka dari itu, Pemprov DKI Jakarta menginisiasi Jakpreneur yang menjadi janji dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), saat itu dapat menghadirkan 200.000 wirausaha baru. Kini, target tersebut terlampaui.

“Alhamdulillah, target tersebut tidak hanya tercapai, tetapi malah terlampaui, yakni ada 281.000 anggotanya. Ini kolaborasi luar biasa, mereka menjadi mitra bekerja bersama kita,” jelas Anies.

Tonton juga video "Harga Cabai Keriting di Pasar Mengalami Sedikit Kenaikan". (youtube/poskota tv)

Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki menjelaskan tantangan ke depan yang harus dihadapi UMKM adalah menggerakkan perekonomian, baik di masa pandemi maupun pascapandemi.

Teten menyebut, bahwa pihaknya akan mendukung program-program pengembangan UMKM termasuk  Jakpreneur. Terlebih, UMKM harus segera bertransformasi agar memiliki daya saing, baik di level nasional maupun internasional. (deny)

Berita Terkait
News Update