Tim SAR Berhasil Temukan Jasad Ibu yang Bunuh Diri di Atas Jembatan Cileungsi

Minggu 24 Okt 2021, 20:00 WIB
Tim SAR gabungan dalam pencarian jasad korban di sungai. (angga) 

Tim SAR gabungan dalam pencarian jasad korban di sungai. (angga) 

BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan ibu tiga anak warga Perumahan Kota Wisata Cluster Vancouver Blok UB di aliran Sungai Cileungsi, tepatnya dekat Perumahan Villa Nusa Indah II, Desa Bojongkulur, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Minggu (24/10/2021) siang.

Menurut Kepala Seksi Kedaruratan BPBD Kabupaten Bogor, Muhamad Adam mengatakan dalam pencarian hari kedua mulai dari pukul 08.30 WIB selesai sampai pukul 15.00 WIB.

"Sekitar pukul 10.00 WIB siang tadi, oleh warga yang sedang mancing menemukan jasad korban, EH, 49, sedang mengapung," ujarnya kepada wartawan usai dikonfirmasi.

Adam menyebutkan jasad korban ditemukan pada aliran sungai Cileungsi (sungai Ciliwung-red) dekat Perumahan Villa Nusa Indah II, Desa Bojongkulur, Kecamatan Gunungputri.

Jasad korban lanjut Adam, langsung dibawa ke RS Polri Kramat Jati.

"Jenasah sudah dibawa ke RS Polri. Diduga nekat melompat ke sungai diduga depresi," tutupnya.

Sebelum melompat, Adam menyebutkan Korban EH merupakan warga di kluster Vancouver tersebut sempat dipergoki petugas keamanan Chaidir yang menanyakan mau kemana pada Sabtu (23/10/2021) sekitar pukul 04.45 WIB.

"Sempat ditanya oleh petugas mau ke mana, tapi dia bilang mau cari angin. Tapi mengarah ke jembatan. Karena jawaban mencurigakan petugas mengikuti dari belakang namun tiba-tiba melompat dari Jembatan Canadian, ke Sungai Cileungsi. Sekitar dua menit kemudian, terdengar suara tangisan dan sempat dilakukan pencarian secara visual namun belum ditemukan karena keterbatasan alat," bebernya.

"Ketinggian jembatan ke permukaan air sekitar 12 meter, sedangkan kedalaman air di lokasi sekitar tiga meter," tambahnya.

Selain itu dari keterangan salah salah seorang tetangga korban, bahwa EH sudah mempunyai anak tersebut diketahui sering mencoba bunuh diri.

"Korban ini  sering kali mencoba melakukan percobaan bunuh diri lantaran penyakit yang ada tidak kunjung sembuh. Sudah beberapa kali keluarga menggagalkan aksi percobaan bunuh diri," ucap salah seorang pria mengaku sebagai tetangga di Blok UB cluster Vancouver yang dihuni korban tidak mau disebutkan namanya tersebut usai melihat proses evakuasi pencarian korban di atas jembatan sungai. (angga) 

Berita Terkait

Hai Sadar, Sadar, Kau Gila Tau!

Selasa 26 Okt 2021, 06:55 WIB
undefined

News Update