Waspada Bagi Warga Jakarta! BMKG Rilis Prakiraan Cuaca Provinsi DKI Jakarta Hari Ini, Jumat 23 Oktober 2021

Jumat 22 Okt 2021, 06:30 WIB
BMKG rilis prakiraan cuaca hari ini, Senin 18 Oktober 2021.

BMKG rilis prakiraan cuaca hari ini, Senin 18 Oktober 2021.

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) baru saja merilis Prakiraan Cuaca Provinsi DKI Jakarta Jumat, 23 Oktober 2021.

Berdasarkan kutipan Poskota.co.id dari situs resmi BMKG: bmkg.go.id/, secara umum wilayah DKI Jakarta diprediksikan akan turun hujan ringan hingga sedang di beberapa wilayah, pada siang hari.

 

Indeks Prakiraan Cuaca DKI Jakarta Jumat, 23 Oktober 2021. (Foto/bmkg.go.id)

Hujan di berbagai wilayah diprediksikan akan terjadi. Maka dari itu, BMKG juga mengeluarkan peringatan dini bagi masyarakat wilayah Jaksel dan Jaktim, untuk mewaspadai potensi hujan turun disertai kilat/petir pada sore hari.

Pertama, wilayah Jakarta Barat diprediksi akan berawan di pagi hari, hujan ringan di siang hari, diikuti cerah berawan pada malam hingga dini hari.

Dengan suhu kisaran 24-32 derajat celcius dan persentase kelembapan udara 80-95 persen. Hujan ringan akan berlangsung pada siang sampai sore hari.

Selanjutnya, dengan tingkat ketinggian suhu 25-32 derajat celcius dan kelembapan udara menyentuh 80-95 persen.

Jakarta Pusat diprediksi akan berawan pada pagi hingga siang hari. Sedangkan, kondisi cerah berawan pada malam sampai dini hari. Tak seperti hari-hari sebelumnya, wilayah Jakpus diprediksi  akan terbebas dari hujan.

Pagi berawan akan dirasakan penduduk Jakarta Selatan pada Jumat, 23 Oktober 2021. Namun, pada siang hari, Jakarta Selatan akan turun hujan sedang dan kembali cerah berawan pada malam hingga dini hari.

Dengan kisaran suhu 24-33 derajat celcius dan persentase kelembapan udara 80-100 persen. Tetap waspada bagi Anda yang ingin beraktivitas di daerah Blok M, Panglima Polim, Kemang dan sekitarnya pada siang menuju sore hari, karena BMKG memberikan Peringatan Dini potensi hujan disertai kilat/petir di sore hari.

Wilayah Jakarta Timur, diprediksi akan berawan pada pagi hari, cerah berawan pada malam hingga dini hari. Suhu kisaran 24-33 dan persentase kelembapan udara 80-100 persen.

Sedia payung sebelum hujan bagi Anda yang ingin beraktivitas di sekitaran Pasar Rebo, Ciracas, Cipayung, Jatinegara, dan Matraman. Karena hujan kemungkinan akan mengguyur wilayah Jakarta Timur, pada siang sampai sore hari.

Berita Terkait

News Update