3. Biji Chia
Biji chia adalah salah satu makanan paling padat nutrisi diantara jenis biji-bijian lainnya.
Satu ons (28 gram) mengandung 11 gram serat dan sejumlah besar magnesium, mangan, kalsium, dan berbagai nutrisi lainnya.
4. Salmon
Salmon adalah jenis ikan berminyak dengan kandungan vitamin D.
Tak hanya itu, ikan yang terkenal karena rasa yang enak dan gurih ini memiliki kandungan nutrisi yang tinggi seperti protein dan asam lemak omega-3.
5. Apel
Apel merupakan buah yang mengenyangkan dan dapat dikonsumsi sebagai camilan untuk mengganjal perut, terutama bagi yang sedang diet.
Apel memiliki kandungan yang kaya akan serat, vitamin C, dan memiliki kadar antioksidan yang tinggi
6. Timun
Timun merupakan tanaman yang sebagian besar kandungannya terdiri dari air sehingga memiliki kandungan rendah karbohidrat dan kalori yang rendah.
Timun juga mengandung nutrisi vitamin K.
Tonton juga video "Warga Suku Baduy Korban Kebakaran Membutuhkan Bantuan di Pengungsian". (youtube/poskota tv)
7. Oat
Oat memiliki kandungan yang sarat dengan nutrisi dan serat kuat yang disebut beta glukan, dan dapat memberikan banyak manfaat.
Oleh karena itu, oat merupakan salah satu makanan yang sehat dan bisa dikonsumsi bagi seseorang yang sedang diet.
8. Yoghurt
Yoghurt memiliki efek kesehatan yang sama seperti susu, tetapi yogurt dengan kultur hidup memiliki manfaat tambahan dari bakteri probiotik yang ramah.
Yoghurt terbuat dari susu yang difermentasi dengan menambahkan bakteri hidup ke dalamnya. (nelsya namira putri)