ADVERTISEMENT

Bos Indomaret Tewas Kecelakaan di Tol Cipularang, Keluarga Belum Tentukan Lokasi Pemakaman

Senin, 18 Oktober 2021 18:08 WIB

Share
Sejumlah pelayat tampak memenuhi rumah duka Heaven Atmajaya, Penjaringan, Jakarta Utara, untuk memberikan penghormatan terakhir kepada jenazah bos Indomaret, Yan Bastian, Senin (18/10/2021). (foto: poskota/cahyono)
Sejumlah pelayat tampak memenuhi rumah duka Heaven Atmajaya, Penjaringan, Jakarta Utara, untuk memberikan penghormatan terakhir kepada jenazah bos Indomaret, Yan Bastian, Senin (18/10/2021). (foto: poskota/cahyono)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pihak keluarga dari Yan Bastian, bos Indomaret yang tewas kecelakaan di Tol Cipularang, Jawa Barat, Sabtu (16/10/2021) kemarin, belum menentukan lokasi pemakaman almarhum.

Berdasarkan keterangan yang dihimpun Poskota.co.id, jenazah pria yang menjabat sebagai Merchandising Director PT Indomarco Prismatama, Yan Bastian akan dikebumikan pada Rabu (20/10/2021).

"Jenazahnya saat ini disemayamkan di Rumah Duka Heaven Atmajaya Jakarta.
Mengenai waktu dan lokasi pemakaman masih menunggu keluarga," ujar Marketing Director PT Indomarco Prismatama, Wiwiek Yusuf, Senin (18/10/2021).

Wiwiek Yusuf mengatakan, Yan Bastian meninggal dunia pada usia 62 tahun dalam kecelakaan di Tol Cipularang, Jawa Barat, dalam perjalanan kembali ke Jakarta dari Bandung bersama keluarga.

"Yan adalah sosok yang gigih dan ramah terhadap siapa saja. Kami atas nama manajemen dan karyawan merasakan duka yang mendalam atas kepergian mendadak Pak Yan Bastian," ujar Wiwiek.

Wiwiek menuturkan, rekan kerja sangat kehilangan dengan sosok pemimpin yang telah bekerja di Indomaret sejak 1988.

"Semoga arwahnya diterima di sisi Tuhan dan keluarga diberikan kekuatan," kata Wiwiek.

Berdasarkan pantauan Poskota.co.id, sekitar pukul 15.00 WIB, tampak ratusan pelayat memadati rumah duka Heaven Atmajaya, di Jalan Pluit Raya 1, Penjaringan, Jakarta Utara tempat Yan Bastian disemayamkan.

 

Tonton juga video "Bos Indomaret Tewas dalam Kecelakaan di Tol Cipularang". (youtube/poskota tv)

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT