SERANG, POSKOTA.CO.ID - Pihak travel Bus Komara menanggung seluruh biaya perawatan pasien baik yang mengalami luka-luka maupun yang meninggal dunia.
Hal itu dikatakan salah satu crew Bus Komara Ridwan saat melakukan pendampingan korban luka-luka di RS Sari Asih, Serang, Sabtu (16/10/2021).
Menurut Ridwan, pihaknya bertanggungjawab terhadap pengobatan itu melalui polis asuransi Jasa Raharja (JR), baik yang luka-luka maupun yang meninggal.
"Kalau untuk nilai satuan yang meninggal saya kurang hafal, yang jelas semuanya di tanggung oleh asuransi JR," katanya.
Selain itu, bukti pertanggungjawaban pihak travel juga dengan pendampingan pasien yang luka-luka sampai mereka selesai melakukan perawatan.
"Dari mulai mengurus administrasi, sampai kepulangan kami urus," ucapnya.
Diakui Ridwan, pihaknya juga sudah menyediakan kendaraan Elf untuk korban yang sudah diperbolehkan pulang setelah melakukan perawatan.
"Tinggal yang satu lagi ini, mungkin nanti diantar dengan ambulans," katanya.
Untuk diketahui, kecelakaan beruntun yang melibatkan 4 kendaraan bus pariwisata PO Komara yang mengangkut rombongan ziarah dari Binong, Curug, Kabupaten Tangerang.
Tonton juga video “Demo di Kantor Pemprov Banten, Mahasiswa Tuntut Perbaikan Infrastruktur, Kesehatan dan Pendidikan”. (youtube/poskota tv)
Dalam kecelakan di jalan bebas hambatan tersebut, satu penumpang meninggal dunia di lokasi kejadian dan dilarikan ke RSUD dr Drajat Prawiranegara.
Sementara 19 korban luka-luka dilarikan ke RS Sari Asih di Kota Serang.