Sementara tim manajer Eddy Prayitno mengaku puas karena harapan Indonesia menjadi juara grup bisa terwujud.
"Terima kasih kepada pemain yang sudah berjuang habis-habisan. Meski begitu, kita tidak boleh puas, karena tantangan ke depan masih berat," ujar Eddy.
Hasil Piala Thomas Indonesia vs Chinese Taipei (3-2):
Anthony Sinisuka Ginting vs Chou Tien Chen, 22-20, 21-16
Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Lee Yang/Wang Chi Lin, 26-28, 21-16, 14-21
Jonatan Christie vs Wang Tzu Wei, 21-17, 21-13
Mohammad Ahsan/Daniel Marthin vs Lu Ching Yao/Yang Po Han, 20-22, 21-17, 21-23
Shesar Hiren Rhustavito vs Chi Yu Jen, 16-21, 21-18, 21-19
(Cr04)